Selasa, 10 Maret 2009

Mencintai kenapa tidak

mencintai kenapa tidak

Banyak pertanyaan disini….

Diluar segala pro dan kontra seputar Hari Valentine yang “katanya” jatuh pada tanggal 14 Februari, mengapa kita tidak membuat seluruh 365 hari (366 hari jika Kabisat) dalam hidup kita setahun menjadi hari-hari dimana kita mencintai seluruh umat manusia yang ada di muka bumi ini ?

Mengapa harus bergelut dengan segala macam tetek bengek teori tentang kepercayaan dan keyakinan jika akhirnya menjadikan diri kita sebagai makhluk tanpa Cinta ? Mengapa kita tidak membuang segala hal-hal negatif di otak kita dan melihat SEMUA makhluk ciptaan Tuhan adalah bukti kecintaan-Nya terhadap kita ? Lalu mengapa kita hanya mempersoalkan anu ini dan anu itu seolah-olah sebuah kata Cinta dan perwujudannya adalah hal terkutuk dan paling menjijikkan yang ada di muka bumi ini ?

Mengapa masih membantah bahwa hal terluhur yang dipunyai manusia yang diperolehnya dari Sang Pencipta yang bisa menghindarkan manusia dari kehancuran adalah Cinta ? Apakah Cinta bisa dipersamakan dengan segala macam anggapan seperti zina, seks, ML, ng***ot, dan segala macam aktivitas manusia yang bersifat biologis ? Mengapa MENCINTAI menjadi kata yang paling menjijikkan ketika manusia justru tahu bahwa Tuhan itu Maha Penyayang ? Apakah sifat Maha Penyayang Tuhan hanya untuk Tuhan belaka dan manusia hanya disisakan segumpal kebencian ?

Mengapa memandang manusia yang tidak sekepercayaan dengan kita dengan pandangan bahwa mereka bukan manusia, sementara Tuhan Maha Penyayang dan menyayangi SEMUA manusia yang ada di muka bumi ini. Apakah Cinta lalu menjadi kata langka yang harus kita gali lagi lebih dalam di dalam hati nurani setiap manusia ? Tidak adakah Cinta dalam hati kita sehingga kita memandang ungkapan Cinta dan Kasih Sayang hanya sebatas aktivitas biologis seperti diatas ? Lalu dimana Akal dan Hati yang kita punyai ?

Menyedihkan……

Jika anda masih bisa mencintai, CINTAILAH. Kecuali manusia sudah menjadi seperangkat mesin yang tidak bisa merasa lagi.

Selamat Mencintai….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar